Sumber : Wikipedia |
September Movie
saya kali ini adalah rekomendasi dari salah satu emak blogger yang sepertinya
memiliki hobi memasak. Dalam akun Facebook, saat saya meminta rekomendasi film,
hanya teh Dyah Prameswari yang memiliki rujukan unik. Dia merekomendasikan film
tentang memasak. Dan seingat saya, baru 2x saya menonton film tentang memasak
yang pertama adalah ‘Burnt’ dan yang
kedua adalah ‘Chef’. Tentu banyak
orang akan berfikir bahwa film tentang memasak akan kebanyakan bercerita
tentang bagaimana cara memasak, atau bagaimana pengalaman seorang Chef. I was thinking the same, at the
beginning. Lalu saya merubah cara pandang saya, Karena film ini bukan Cuma soal
memasak.
Julia Child (Meryl Streep) adalah seorang perempuan yang menikahi pria yang bekerja untuk pemerintah. Pasangan
ini sering kali berpindah tempat tinggal Karena suami Julia, Paul seringkali
berpindah tugas. Suatu hari, kehidupan mereka sampai di sebuah negara yang
terkenal dengan romantismenya, Paris. Julia dan Paul adalah dua orang yang
senang sekali menikmati makanan. Sampai di suatu titik, Julia merasa jenuh dan
ingin mendalami kemampuannya memasak. Lalu dia berkeliling toko buku di Paris
dan mencari buku masak berbahasa inggris. Sayangnya dia tidak menemukan yang ia
cari. Kecintaannya pada memasak, membuatnya berfikir bahwa mungkin dia adalah
satu – satunya orang Amerika di Paris yang berfikir bahwa membeli bahan masakan
jauh lebih menarik daripada membeli pakaian.
"I maybe the only American I know in French who thinks shopping for food is as nice for buying a dress" - Julia Child
Julia bukan orang
yang mudah menyerah, dia memutuskan untuk mengikuti sekolah memasak makanan
Prancis. Dan dia mulai mengumpulkan resep – resep masakan yang dia dapat dari
sekolahnya tersebut. Semakin hari Julia semakin bersemangat dengan aktifitas
barunya, meskipun kehidupannya dengan sang suami harus terus berjalan dan
tentunya berpindah tempat. Julia bertemu dengan dua orang kawan, Simca dan
Louisette.
Keduanya mengajak Julia untuk menerbitkan buku tentang resep – resep masakan yang telah dimasaknya selama ini. Julia juga memiliki seorang sahabat pena, yang pada akhirnya ikut membantu Julia untuk mengenalkannya pada beberapa penerbit. Jatuh dan bangun Julia rasakan, ditolak banyak penerbit Karena banyak hal, seperti bukunya terlalu tebal atau judulnya kurang menarik. Sampai akhirnya kesempatan itu datang dimana sebuah penerbit tertarik untuk menerbitkan dan menjual buku Julia setelah salah seorang editornya mempraktekan cara memasak makanan yang Julia tulis.
Keduanya mengajak Julia untuk menerbitkan buku tentang resep – resep masakan yang telah dimasaknya selama ini. Julia juga memiliki seorang sahabat pena, yang pada akhirnya ikut membantu Julia untuk mengenalkannya pada beberapa penerbit. Jatuh dan bangun Julia rasakan, ditolak banyak penerbit Karena banyak hal, seperti bukunya terlalu tebal atau judulnya kurang menarik. Sampai akhirnya kesempatan itu datang dimana sebuah penerbit tertarik untuk menerbitkan dan menjual buku Julia setelah salah seorang editornya mempraktekan cara memasak makanan yang Julia tulis.
Di masa kini,
jauh setelah buku Julia Child diterbitkan, ada seorang perempuan muda bernama
Julie Powell’s (Amy Adam's). Dia tinggal di kota kecil di Amerika, dan bekerja di salah satu
perusahaan dengan rutinitas yang membosankan. Untuk menghilangkan penat, dan
menyenangkan dirinya sendiri, Julie biasa memasak. Sama seperti Julia, dia
sangat hobi memasak. Bukan hanya itu, Julie powell’s sangat mengidolakan Julia
Child beserta bukunya dan semua yang dilakukan Julia dalam hidupnya.
Julie adalah tipe
orang yang tidak pernah tuntas mengerjakan sesuatu, sehingga sang suami
menantangnya untuk menulis di blog, setiap kali Julie selesai memasak dari
resep – resep yang ada di buku yang Julia buat. Dia bertekad akan menyelesaikan
524 resep dalam buku Julia Child dalam waktu 365 hari atau satu tahun. And guess what? She did it!
Film ini
diangkat dari cerita nyata yang benar ditulis oleh Julia Powell’s berjudul ‘Julie & Julia’ pada tahun 2005.
Berbagai Koran, majalah serta penerbit tidak berhenti menghubungi setelah
mereka membaca blog Julia. Sayangnya Julie tidak pernah berhasil bertemu dengan
Julia Child, sang idola. Julia meninggal pada tahun 2004 di usianya yang ke 91
tahun. Dan pada tahun 2009, Bukunya Mastering
the Art of French Cooking sudah memasuki cetakan yang ke 49. Bagi saya film
ini bukan hanya menceritakan soal memasak tapi lebih dalam dari itu semua.
Film
ini menggambarkan bahwa jika kita menyukai sesuatu hal, dan kita memiliki
komitmen yang sangat besar, maka jangan pernah menyerah untuk melakukannya.
Jika kita gagal, ditolak atau tidak mendapatkan ruang atas pencapaian kita,
jangan pernah berhenti. Julia Child dan Julie Powell’s membuktikan hal
tersebut.
Julie Powell's |
‘Julie & Julia’ juga memberikan gambaran bahwa memasak bukanlah hal rendahan, bukan sesuatu yang harus dilakukan perempuan Karena dia perempuan dan tidak ada hal lain yang bisa dilakukannya. Justru melalui masakan keduanya, Julie dan Julia mampu mengubah banyak hal. Kehidupan mereka, mempererat tali silaturahmi dengan teman, keluarga bahkan pasangan. Jadi its not a women job to cook, but women cook because they know they love it and they can do it. Tsahhhelaahh! hahahaha! apa sih..
Yang terakhir,
saya memiliki pandangan yang sama dengan Julia tentang bagaimana blog dan
menulis dapat menjadi sebuah rutinitas yang menyenangkan yang membuat kita
menjadi terbiasa menuntaskan setiap pekerjaan yang sudah kita mulai atau kita
targetkan. So, this #Septembermovie
project on blog, not so different with what Julie Powell’s has done, isn’t? Terima kasih ya
teman – teman semua sudah membaca tulisan saya kali ini. Ohya, ajak orang
-orang terkasihmu untuk menonton film ini, remember..
this movie not only about cook. Anyway, kalian bisa baca blog nya Julie Powell's di link ini, its also interesting to read http://juliepowell.blogspot.co.id/.
Menarik banget filmnya. A must watch movie nih. Paling suka saya tipe film inspiratif kaya gini. Thanks infonya Ayu.
BalasHapusWah mau nonton juga ah, kebetulan saya juga hobi masak karena katanya masak itu adalah ciri wanita bahagia hehe tentunya bikin langsing dan rekening gendut aamiin, tfs ta Teh
BalasHapusWih, ini film lama. Jadi kangen pengen nonton filmnya lagi. Dan paling "menyebalkan" kalo udah nonton film masak memasak, makanan, maunya cari resep, terus pergi ke supermarket dan pasar buat berburu bahan makanan lalu masak. Hureeeee...
BalasHapusIya, menarik banget kayaknya filmnya. Suruh suami nyari ah. Pengen nontoooon. :D
BalasHapusWah makasih nih dah ditunjukkin film inspiratif suka bingung apa yg hrs ditonton kalau lagi mau nobar bareng keluarga :)
BalasHapusAku jadi pengen lihat filmnya,ih. Pas akunua juga termasuk yang mudah nyerah soal masak. Makanya, bisanya masak yang enteng aja hahaha
BalasHapus