Senin, 25 Agustus 2014

[Review Buku] Toto Chan - Gadis Cilik Di Jendela (Tetsuko Kuroyanagi)

Buat yang gemar membaca, kolektor buku, book aholic; buku ini WAJIB hukumnya untuk dimiliki. kenapa? Karena buku ini memiliki makna yang sangat dalam mengenai bagaimana menghargai kehidupan. Saya lupa bagaimana buku ini bisa ada di rumah. Tadi pagi saya baru selesai membacanya. Tetsuko yang kecilnya dipanggil Toto-Chan hidup pada masa Perang dunia  ke 2 di Kyoto, Jepang menggambarkan bagaimana kehidupannya pada saat itu.

Membaca buku ini, mengingatkan saya pada putri kecil saya yang selalu mengkritik persoalan pendidikan di sekolahnya. Ingin kemudian kami juga merasakan sekolah tempat Toto-Chan menimba ilmu. Ilmu semacam apa yang diajari disana? Anda pasti akan terkejut dan tersenyum membayangkan jika anak anda mendapatkan pendidikan yang sama dengan gadis kecil ini.

Buku ini dimulai ketika ibu dari Totto-chan mengetahui kabar bahwa putrinya dikeluarkan dari sekolah negeri. Ibu Totto-chan menyadari bahwa Totto-chan membutuhkan sekolah yang tidak membatasi kebebasan berekspresi. Dia kemudian mengajak Totto-chan untuk bertemu kepala sekolah di sekolah yang baru, Pak Kobayashi. Mulai saat itu, pertemanan terbentuk antara kepala sekolah dan muridnya. Buku ini juga kemudian menggambarkan peristiwa-peristiwa yang dialami Totto-chan, teman-temannya, pelajaran-pelajaran yang diterimanya, dan atmosfer hangat yang ia hirup. Buku ini ditutup dengan peristiwa dimana Tomoe Gakuen terkena bom dari pesawat pembom dan sekolah ini tidak pernah dibangun kembali. Peristiwa ini mengakhiri tahun-tahun Totto-chan sebagai murid di Tomoe Gakuen.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar